Telepon: 024 6724715

Artikel

  • Home
  • Kegiatan
  • MELEPAS PENAT, KESERUAN OUTBOND KELAS XII SMK PGRI 01 SEMARANG DI KETEP PASS

MELEPAS PENAT, KESERUAN OUTBOND KELAS XII SMK PGRI 01 SEMARANG DI KETEP PASS

  • Jumat, 27 Mei 2022
  • 474 views

Siswa-siswi SMK PGRI 01 Semarang kelas XII terdiri dari 60 siswa jurusan Akuntansi dan 62 siswa jurusan Otomatisasi Tata Kelola Perkantoran, antusias mengikuti kegiatan outbound di Ketep Pass, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada hari Sabtu, 21 Mei 2022. Kegiatan yang diinisiasi oleh kepala sekolah yaitu Ibu Dra. Hj. Titi Yulestariani mengangkat tema Successful Dream.

Tak menampik  masih adanya Pandemi Covid 19, pelaksanaan outbound yang diikuti oleh 122 peserta dibagi  menjadi beberapa kelompok. Selain itu, penerapan protocol kesehatan diterapkan secara ketat.

Wakil kepala sekolah bidang kesiswaan Ibu Sri Sulastri, S.Pd., M.Pd. menyampaikan tujuan kegiatan outbound ini adalah untuk membangun kebersamaan, menumbuhkan kepercayaan diri, menumbuhkan keberanian dan menghilangkan kejenuhan.

     

Jalannya kegiatan  outbound sendiri dipandu oleh tim Event Organizer (EO). Mengawali kegiatan, peserta diajak  mengikuti ice breaking games untuk membangkitkan semangat dan keceriaan. Dilanjutkan Team Building Games antara lain menyusun sebuah huruf sesuai klue yang ada, membangun dan beberapa permainan lainnya.

Sebelum mengakhiri kegiatan outbound, tim EO dan paniti menjelaskan makna dari permainan yang dilakukan oleh para peserta. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat melatih dan meningkatkan jiwa kepemimpinan seorang leader dan attitude para anggota yang dipimpin, membangun rasa percaya diri, mengasah kemampuan bersosialisasi, menjadi pribadi yang terbuka dan positive thingking, serta memahami dan menyadari arti penting trust. Selain ini, outbound ini menjadi sarana pengemgangan diri yang efektif dan memaksimalkan potensi.


Share This Post:

Search

Kategori

Testimonial

Copyright © 2025 SMK PGRI 01 SEMARANG